Berita Film – Apakah anda penikmat film perang? Genre yang satu ini akan membuat jantung ikut tersayat dan kepala pusing. Namun menantang adrenalin. Film perang terbaik ini jatuh pada film garapan Amerika Serikat.
Mengangkat kisah sejarah perang pada tahun 1944 saat invasi Normandia-Perang Dunia II. Film perang ini disutradarai oleh Steven Spielberg, dengan penulis skenario Robert Rodat. Film ini tayang dengan durasi kurang lebih 2 jam 50 menit, rilis pada tahun 1998.
Review Film Perang Terbaik, Saving Private Ryan (1998)
Bergenre sejarah perang yang mengisahkan tentang perjuangan seorang kapten bernama John H. Miller dalam menyelamatkan prajuritnya.
Ia bernama Ryan, seorang prajurit Amerika Serikat. Ia telah kehilangan ketiga saudaranya dalam peperangan.
Prajurit Ryan diperintahkan untuk kembali ke Amerika Serikat oleh Department peperangan Amerika Serikat.
Alur Cerita Mundur
Adegan pertama menggambarkan tentang veteran perang dunia kedua yang melakukan ziarah pada makam pahlawan. Setelah itu, alur kembali pada masa peperangan yang digambarkan pada tahun 1944.
Peperangan yang dipimpin oleh Kapten John H. Miller menembus perbatasan milik Jerman. Di sebuah pantai bernama Omaha, Normandia. Ketika itu Jenderal George Marshall berasal dari Amerika Serikat mengetahui kondisi keluarga Ryan.
Ke-3 dari prajurit yang merupakan saudara kandung Ryan terbunuh dalam peperangan. Maka Ryan diminta kembali kepada ibunya agar tidak terjadi hal yang sama.
Pencarian Prajurit Ryan
Film perang terbaik sepanjang masa ini sangat menggambarkan kondisi peperangan yang begitu nyata. Adegan pencarian Ryan yang awalnya tidak memiliki petunjuk tersebut akhirnya membuahkan hasil.
Ryan awalnya tidak mau kembali, namun akhirnya ia menurut. Perjuangan pemulangan Ryan ini tidak berhenti disitu. Dalam perjalanan kembalinya mereka terjadi serangan dari Jerman.
Miller yang ditugaskan untuk membawa kembali Ryan terkena tembakan hingga sekarat tepat di sampingnya. Kapten ini berkata “James earn this, earn it”.
Ini berarti “James jangan sia-siakan hidupmu” kurang lebih seperti itu pada Ryan. Setelahnya ia menghela nafas terakhirnya.
Alur Kembali Maju
Adegan ini kembali pada saat prajurit Ryan telah tua. Gambaran ini menceritakan tentang penyesalan Ryan karenanya kapten terbunuh tepat di sampingnya.
Ryan berada di depan makam bersama istri yang berada di sisinya. Dialog Ryan yang mengharu bertanya pada istrinya. “Apakah aku telah menjadi lelaki yang baik?’ tanyanya.
Sedangkan istrinya menjawab “Sudah”. Setelah itu, Ryan berkata tepat di makan Miller, ia menepati pesannya. Ia telah menjadi lelaki yang baik dan melakukan penghormatan padanya.
Film perang terbaik sepanjang masa ini membawa pesan tentang amanah yang dijalankan seorang kapten. Lalu juga perasaan terimakasih yang bercampur dengan rasa bersalah sang prajurit. Jadi, apakah anda berminat untuk memasukkan film perang sejarah ini pada list tontonan anda? DMS