Ambon, Maluku (DMS) – Penjabat Wali Kota Ambon, Dominggus Kaya, meninjau kesiapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada 27 November 2024 dengan mendatangi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Ambon.
Peninjauan dilakukan pada Selasa (26/11) di beberapa lokasi, antara lain TPS 1 Desa Wayame, Kecamatan Teluk Ambon; TPS 14 Halong, Kecamatan Baguala; TPS 6 Dusun Toisapu, Kecamatan Leitisel; TPS 1 Kelurahan Ahusen, Kecamatan Sirimau; dan TPS 4 Kelurahan Benteng, Kecamatan Nusaniwe.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolresta Ambon dan Pulau-Pulau Lease Kombes Pol Driyano Andri Ibrahim, Dandim 1504, Kepala Kejaksaan Negeri Ambon, Sekretaris Kota Ambon, serta perwakilan KPU dan Panwaslu Kota Ambon.
Menurut Dominggus Kaya, dari hasil pemantauan, semua TPS telah siap melaksanakan Pilkada. Seluruh logistik pemilu sudah berada di TPS masing-masing dan dijaga ketat oleh aparat keamanan.
Wali Kota juga mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak sesuai hati nurani
Terkait kondisi keamanan, Dominggus Kaya memastikan Kota Ambon dalam keadaan kondusif. Ia menilai masyarakat Ambon memiliki tingkat kesadaran politik yang baik, sehingga pelaksanaan pemilu sebelumnya selalu berjalan lancar.
Menurutnya Ambon dikenal dengan tingkat kesadaran politik yang tinggi. Setiap penyelenggaraan pemilu, baik Pilkada maupun Pileg, selalu berlangsung tanpa hambatan berarti.
Kapolresta Ambon, Kombes Pol Driyano Andri Ibrahim, menyatakan pihaknya telah mengerahkan 600 personel untuk mengamankan 514 TPS di lima kecamatan. Penempatan personel ini bertujuan memastikan tidak ada gangguan selama proses pemungutan suara, hingga tahap penetapan hasil oleh KPU.
Selain di TPS, personel juga disiagakan di sejumlah titik strategis untuk mengantisipasi potensi gangguan di jalur yang dilalui para pasangan calon dan masyarakat.
Dengan pengamanan ini, Polresta Ambon berharap Pilkada serentak di Kota Ambon dapat berlangsung dalam suasana damai, tertib, langsung, jujur, dan adil.DMS