Berita Ambon – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro kota Ambon telah mengusulkan ke pemerintah pusat untuk para penerima Bantuan Bagi UMKM baru tahun 2021 akan tetapi sampai saat ini belum ada berita resmi tentang penerima di kota Ambon.
Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Ambon Marthen Keiluhu menyampaikan langsung hal tersebut Jumat 09/01/2020. Akan tetapi Dinas koperasi kota Ambon belum menerima pemberitahuan secara resmi.
Ia mengatakan untuk para penerima UKM warga kota yang namanya telah terdaftar sebagai penerima bantuan. Bantuan Bagi UMKM proses pembayaran sampai hari ini tetap berjalan walaupun sempat terhenti pada bulan Desember tahun 2020 yang lalu.
Ia mengingatkan kepada para calon penerima jangan percaya tentang informasi-informasi bohong yang berkembang. Sampai saat ini pemerintah pusat belum mengeluarkan informasi resmi tentang penerima Bantuan Bagi UMKM.
“Sedangkan untuk pengusulan baru untuk 2021 nanti belum ada berita resmi, mungkin isu-isu atau pernyataan-pernyataa. Tapi secara resmi nanti pemkot menunggu petunjuk dari pusat katong tinggal realisasikan saja” Ujar Keiluhu.
Sebelumnya ia memberitahu sampai saat ini Dinas Koperasi dan UKM kota Ambon telah melakukan pengusulan ke pemerintah pusat sebanyak 2000. Sehingga total keseluruhan mencapai 23.500 dan dari 23.500 yang telah kami usulkan itu, yang telah terkonfirmasi itu sebanyak 12.261.
Untuk itu Keiluhu menambahkan untuk penerimaan di tahun 2021 ini belum ada berita resmi tentang penerimaan UKM baru, belum di terima sehingga dinas yang di pimpinya ini belum melakukan proses.
Dan jika telah di keluarkanya surat resmi dari kementerian koperasi Dinas Koperasi dan Bantuan Bagi UMKM kota Ambon akan memproses lebih lanjut. radiodms.com