Ambon, Maluku (DMS) – Bentrokan antara kelompok pemuda dari Desa Tulehu dan Desa Tial, Kecamatan Salahutu, Maluku Tengah, terjadi pada Senin (31/03) sore.Insiden ini mengakibatkan satu warga tewas dan tiga lainnya mengalami luka serius.
Menurut keterangan pihak kepolisian, bentrokan bermula saat tiga pemuda dari Desa Tulehu, yaitu JM, RO, dan AS, melintas di Desa Tial menggunakan sepeda motor pada pukul 15.45 WIT.
Saat mereka melewati Dusun Salameti, salah satu pemuda Desa Tial berinisial SL menegur mereka. Namun, ketiga pemuda tersebut tidak terima dan terlibat perkelahian yang berujung pada penikaman.
Warga Desa Tial yang marah langsung mengejar ketiga pelaku hingga ke sekitar SMP Negeri 27 Tial, dan di sana, mereka diamuk massa.
Akibatnya, salah seorang pemuda Desa Tulehu, RO, meninggal dunia, sementara dua lainnya terluka. Di sisi lain, SL yang menjadi korban penikaman juga dilarikan ke RS Dr. Leimena di Kota Ambon.
Sebagai upaya untuk mengendalikan situasi, pihak kepolisian mengerahkan 300 personel gabungan dari Polresta Pulau Ambon dan Polda Maluku ke kedua desa.
Kapolres Pulau Ambon, Kombes Pol Yoga Putra Prima Setya, menjelaskan bahwa 150 personel ditempatkan di Desa Tial dan 150 lainnya menjaga perbatasan Desa Tulehu.
Ratusan personel ini terdiri dari anggota Polresta Pulau Ambon, Brimob Polda Maluku, Samapta, Ditkrimum, dan Intelkam, serta dibantu oleh dua Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Kodim dan Denkav.
Sekitar pukul 19.30 WIT, ketiga pemuda Tulehu yang terluka akhirnya berhasil dievakuasi oleh aparat kepolisian dengan bantuan Brimob Polda Maluku. Sementara itu, korban yang meninggal dunia juga dievakuasi untuk keperluan identifikasi lebih lanjut.
Kapolres Yoga mengimbau agar warga kedua desa menahan diri dan tidak mudah terprovokasi. Polisi memastikan akan menindaklanjuti insiden ini sesuai dengan hukum yang berlaku.
Saat kejadian, warga Desa Tial sempat memblokade jalan di desa mereka sebagai bentuk protes.
Pihak berwajib terus berupaya menjaga keamanan dan mencegah bentrokan susulan di kedua desa tersebut.DMS