Berita Ambon – Kepala Kecamatan Nusaniwwe Neltje Latuny meresmikan Badan Usaha Milik Negeri (Bumneg) “Uri Ama” unit meliputi usaha bidang perikanan dan Bahan Bakar Minyak (BBM) berupa SPBU Mini khusus nelayan, berlangsung di Dusun Seri Negeri Urimesing, Kecamatan Nusaniwe Kota Ambon, Senin (29/11).
Camat Nusaniwe Neltje Latuny, menyebutkan, diperlukaan keseriusan mengelolah BUMneg, secara evektif, evisien dan professional. “Untuk mewujudkan pengelolaan ekonomi produktif negeri harus dilakukan secara koperatif, partisipatif, transparansi akuntabel dan sustanibel”katanya.
Latuny mengingatkan, Bumneg harus menjadi pilar terdepan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat itu sendiri, karena pembangunan ekonomi bukan dari kota ke desa tetapi sebaliknya harus di mulai dari desa.
Di tempat yang sama Sekretaris Negeri Urimeseng Fredy Samalelawai saat di wawancarai mengatakan , peresmian ini diharapkan dapat membantu para nelayan yang berada di dusun Seri dan Mahia.
Dikatakan Samalelawai, pihaknya telah mengadakan rapat bersama membahas kebutuhan yang diperlukan, membentuk unit usaha BBM, guna memutus rentang kendali pembelian BBM yang selama ini jarak tempuhnya jauh dari lokasi setempat.
Selain telah dibuat unit usaha BBM, kedepanya lagi akan dibangun kostor di Dusun Seri, untuk menampung usaha – usaha perikanan nelayan sehingga semuanya terakomodir dengan baik.
Dengan dibangunya Bumneg berupa pomp mini, untuk unit usaha BBM, kiranya dapat membantu melancarkan rutinitas kurang lebih 60 nelayan yang berada di dusun Seri dan Mahia Negeri Urimesing, pada saat akan melaut, dengan mudah mendapatkan bahan bakar.DMS