Berita Maluku Tenggara – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Maluku Tenggara memastikan menambah perolehan kursi di DPRD Maluku Tenggara pada perhelatan Pemilihan Umum Legislatif 2024 dari tiga kursi menjadi empat atau lima kursi.
Demikian penegasan yang disampaikan langsung Ketua DPC Gerindra Maluku Tenggara, Albert Efruan, saat memberikan keterangan kepada sejumlah wartawan usai menyerahkan berkas para bakal calon legislatif ke KPU Maluku Tenggara.
Dikatakan Albert Efruan, seluruh dokumen nama bakal calon anggota legislatif Partai Gerindra Maluku Tenggara yang telah dimasukkan dan setelah diverifikasi, dinyatakan lengkap oleh KPU Maluku Tenggara. Dengan demikian, partai Gerindra siap dalam perhelatan Pemilu Legislatif 2024.
Dijelaskan Albert Efruan, pada Pemilu 2019 lalu, Partai Gerindra Maluku Tenggara memiliki tiga kursi di DPRD. Jumlah ini akan tetap dipertahankan dan optimis terdapat penambahan jumlah kursi yang diperoleh Partai Gerindra nantinya di Pemilu Legislatif 2024.
Ia mengakui antusiasme masyarakat yang ikut serta dalam mengawal Partai Gerindra untuk datang mendaftar ke KPU Maluku Tenggara cukup tinggi dan tidak dapat dibendung. Hal ini membuktikan rasa kepercayaan masyarakat kepada Partai Gerindra yang cukup besar di Maluku Tenggara.
Untuk itu, dirinya optimis akan ada penambahan dari tiga kursi saat ini menjadi empat kursi atau kemungkinan lima kursi di DPRD Maluku Tenggara pada Pemilu Legislatif 2024.
Dengan kendaraan roda dua dan empat, rombongan DPC Partai Gerindra Maluku Tenggara mengantar 20 bakal calon legislatif ke KPU Maluku Tenggara untuk menyerahkan daftar berkas bakal calon anggota legislatif asal Partai Gerindra.DMS