Berita Ambon –Ramadan 144 Hijriah telah tiba, berbagai kesibukan menjelang bulan puasa mulai tampak dari umat beragama Islam. Bicara soal bulan Ramadan,salah satu kegiatan yang mencolok di bulan Ramadan adalah momen berburu Takjil untuk berbuka.
Momen tersebut jadi kegiatan yang membekas di bulan puasa.
Setidkanya ada dua kawasan yang melegenda dan menjadi surga berburu takjil bagi warga kota Ambon, yakni terlatk di Jalan Sultan Babullah, Kelurahan Honipopu dan Jalan Jenderal Sudirman, Desa Batu Merah, Kec. Sirimau.
Menyambut Ramadhan tahun ini seperti biasanya di kedua kawasan itu mulai dibangun sejumlah tenda dan lapak untuk nantinya dijajakan panganan khas berbuka selama Ramadhan.
Menjelang waktu berbuka puasa dua kawasan ini ramai dikunjungi warga. Aneka makanan dan minuman berbuka puasa tersedia di sana.
Pantauan DMS Media Group di kawasan Jalan Sultan Babullah depan Masjid Raya Al Fatah Ambon, sejumlah tenda dan lapak mulai dibangun warga untuk nantinya mereka menggelar beragam kuliner berbuka, mulai dari kue-kue berbagai jenis hingga makanan siap saji.
Selain itu, penjual yang hanya berjualan pada bulan Ramadan juga menjual aneka minuman seperti es buah, air tebu hingga kanji.
Selain di Jalan Sultan Babullah depan Masjd Raya Al Fatah dan Batumerah , pasar kaget Ramadhan seperti ini juga banyak terlihat di hampir sepanjang jalan kawasan desa Wayame, pok Rumah Tiga serta Waiheru.
Pasar kaget di ini hanya buka sejak pukul 16.00 WIB hingga waktu buka puasa tiba.DMS