Berita Ambon – Sukseskan perhelatan Pemilu 2024 yang aman dan damai, jajaran Polsek Nusaniwe menggelar acara Giat Duduk Bacarita Kamtibmas bersama Forkopimcam sekecamatan Nusaniwe dan masyarakat.
Bertempat di kantor Polsek Nusaniwe, dan diinisiasi langsung oleh Kapolsek Nusaniwe Johan Anakotta, kegiatan Giat Duduk Bacarita Kamtibmas bersama Forkopimcam sekecamatan Nusaniwe dan masyarakat dilaksanakan pada Rabu, 07/02/2024.
Dalam arahannya, Kapolsek Nusaniwe Johan Anakotta mengajak seluruh elemen masyarakat maupun unsur Forkopincam Nusaniwe untuk senantiasa mendukung situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Nusaniwe guna mensukseskan Pelaksanaan Pemilu 2024.
Dikatakan Anakotta, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memastikan adanya sinergi bersama menjaga Wilayah Nusaniwe aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024, dengan menjaga lingkungan tempat tinggal masing-masing.
Polsek Nusaniwe, yang setiap saat rutin melakukan arahan dan patroli di wilayah hukumnya, mulai dari Waihaong hingga Tanjung Latuhalat dan dari ketinggian Kusu – Kusu turun Seri, Air Low, semuanya aman dan kondusif.
Hal ini bukan semata kerja keras personil Polsek Nusaniwe, tetapi juga keterlibatan semua unsur yang ada di kecamatan Nusaniwe, termasuk peran serta masyarakat dalam menciptakan kondisi aman dan tertib pada lingkungan tempat tinggal.
Kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Nusaniwe, Kapolsek berharap jika ada permasalahan yang muncul melibatkan individu, untuk segera diselesaikan, dan tidak membuat permasalahan tersebut menjadi besar dengan melibatkan banyak orang atau kelompok, karena akan mengganggu stabilitas keamanan.
Jelang pelaksanaan pemilihan umum pada 14 Pebruari mendatang, Kapolsek juga mengajak seluruh masyarakat yang memiliki hak untuk mencoblos, agar datang ke TPS dan memanfaatkan hak suaranya dalam menentukan pembangunan bangsa dan negara lima tahun ke depan ke arah yang semakin baik serta hindari politik uang, politik identitas, dan politik praktis.
Selain tujuan kegiatan ini untuk bersinergi dalam menjaga wilayah Nusaniwe aman dan kondusif, kepada keluarga atau orang tua diingatkan untuk mengingatkan anak-anak mereka yang sering mengendarai Sepeda Listrik, terutama anak-anak, untuk tidak menggunakan jalan raya karena berpotensi terjadinya kecelakaan lalulintas.
Dikatakan Kapolsek, anak-anak yang menggunakan sepeda listrik belum memahami rambu-rambu lalulintas sehingga terkadang saat melintas di jalan raya, banyak pengendara baik motor maupun mobil yang terganggu. Oleh karena itu, bagi orang tua diingatkan agar memberikan pemahaman kepada anak-anak mereka guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan.DMS