Berita Maluku Tengah, Masohi – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat lewat Divisi Data dan Informasi melakukan monitoring dan pengecekan kesiapan penyediaan logistik pemilu 2024 di Kabupaten Maluku Tengah.
Setelah Kota Ambon, Maluku Tengah, tepatnya di Kota Masohi, menjadi lokasi berikut dalam kunjungan yang dilakukan oleh Betty Epsilon Idroos, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, untuk memastikan seluruh rangkaian penyiapan logistik pemilu 2024 telah berjalan sesuai dengan prosedur dan tepat waktu di Kabupaten Maluku Tengah, Rabu, 24/01/2024.
Disela-sela kunjungan pada gudang GOR Masohi yang digunakan sebagai tempat penyimpanan Logistik dan Sortir Lipat Surat Suara Pemilu Tahun 2024, Betty Epsilon Idroos mengatakan hasil tinjauan langsung dalam melihat kesiapan KPU Maluku Tengah menyiapkan seluruh logistik pemilu 2024 mulai dari lokasi penampungan surat dan kotak suara pada gedung GOR Masohi dinyatakan telah memenuhi syarat.
Selain itu, juga sesuai penjelasan yang disampaikan oleh Ketua KPU Maluku Tengah, kata Betty, seluruh logistik mulai dari kotak suara hingga surat suara siap didistribusikan ke PPK hingga ke TPS di seluruh wilayah Kabupaten Maluku Tengah.
Selain memonitoring gudang perlengkapan pemungutan suara, Betty yang didampingi Pejabat Bupati Rakib Sahubawa juga meninjau tempat sortir lipat surat suara meliputi logistik untuk Pemilihan Presiden (Pilpres), Pemilihan Legislatif untuk DPR RI, DPRD Provinsi Maluku, DPRD Kabupaten Maluku Tengah, serta DPD RI.
Ia berharap dengan rentang kendali daerah di Maluku Tengah yang jaraknya cukup jauh dari pusat ibukota kabupaten tempat logistik pemilu 2024 mulai didistribusikan, KPU Maluku Tengah harus memastikan bahwa logistik pemilu tiba di TPS sebelum pelaksanaan pemilu dilakukan.
Terlihat dalam peninjauan dan monitoring di Maluku Tengah yang dilakukan Betty Epsilon Idroos, didampingi oleh Penjabat Bupati Maluku Tengah, Rakib Sahubawa, Sekda Maluku Tengah, Ketua KPU Maluku Tengah, dan para pimpinan Forkopimda Maluku Tengah.DMS