Jakarta (DMS) – Pasangan Zulkarnain Awat Amir (Ozan) dan Mario Lawalata resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Maluku tengah (Malteng) masa jabatan 2025-2030 yang berlangsung penuh khidmat di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis(20/2)
Pelantikan ini menjadi bagian dari momen bersejarah bagi para Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah terpilih di seluruh Indonesia yang dilantik serentak oleh Presiden RI Bapak Prabowo Subianto.
Usai pelantikan di Istana Negara Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Malteng Ozan-Mario melanjutkan Acara Ramah Tamah di dengan dihadir, DPR-RI Dapil Maluku, Anggota DPRD Malteng, Mantan Pejabat Bupati Maluku Tengah Rakib Sahubawa,Pj Sekda Jauhari Tuarita, Anggota, kepala OPD serta oleh tokoh-tokoh masyarakat Nias Utara baik yang berdomisili di Jakarta maupun dari Maluku.
Pada kesempatan itu Bupati Ozan menyampaikan amanah yang diberikan hanya karna kasih Tuhan kepada pasangan Aman sehingga pada saat ini dapat dilantik oleh Presiden Republik Indonesia.
Bupati dan Wakil Bupati juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Maluku Tengah atas dukungan yang diberikan selama proses politik pada tahapan Pilkada tahun 2024.
Keduanya berharap agar kedepan tetap bersama-sama bersinergi dalam membangun Bumi Pamahanu Nusa lebih baik kedepan.
Sementara itu, mantan Pj Bupati Maluku Tengah Rakib Sahubawa menyampaikan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Ozan-Mario atas dilantiknya sebagai Pimpinan Pemerintah Malteng pada Periode 2025-2030.
Dia berharap kedua pasangan ini dapat memuwujudkan visi misi memajukan Kabupaten Maluku Tengah lebih baik.DMS