Jakarta (DMS) – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bertemu dengan Presiden Peru, Dina Boluarte, dalam kunjungan kerja ke Peru.
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo mengundang Boluarte untuk melakukan kunjungan ke Indonesia sebagai bagian dari perayaan 50 tahun hubungan diplomatik antara kedua negara.
Kunjungan tersebut berlangsung pada Kamis (14/11/2024) waktu setempat. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo menyampaikan rasa terima kasihnya dan menilai kunjungan ini sebagai momen yang tepat untuk memperkuat hubungan bilateral Indonesia-Peru.
“Ini adalah kunjungan resmi pertama saya sebagai Presiden Republik Indonesia ke Peru. Dan ini adalah momentum yang baik untuk mempererat hubungan kedua negara,” ujar Prabowo melalui keterangan pers yang diterbitkan Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Jumat (15/11/2024).
Sebagai langkah lanjut, Prabowo mengundang Presiden Boluarte untuk mengunjungi Indonesia pada tahun depan dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan diplomatik RI-Peru.
“Saya mengundang Presiden Republik Peru untuk mengunjungi Indonesia secara resmi dalam rangka memperingati HUT ke-50 hubungan diplomatik kita,” ungkapnya.
Kedua pemimpin sepakat untuk memperluas kerja sama di berbagai bidang, terutama kebudayaan dan ekonomi. Prabowo juga menyampaikan harapan agar hubungan antara ASEAN dan Peru dapat semakin erat.
“Indonesia sebagai bagian dari ASEAN akan terus mendukung partisipasi Peru dalam organisasi ini,” tambahnya.
Selain itu, kedua negara juga sepakat untuk menyelesaikan Persetujuan Kemitraan Ekonomi Komprehensif (CEPA) dalam waktu enam bulan ke depan, dengan harapan dapat ditandatangani pada kunjungan Presiden Boluarte ke Indonesia bersama delegasinya.
Pada kesempatan tersebut, kedua pemimpin juga membahas kerja sama dalam pemberantasan narkotika serta kesamaan pandangan terkait isu-isu internasional.
Mengingat posisi geografis kedua negara yang berbatasan dengan Samudra Pasifik, mereka sepakat untuk bekerja sama dalam menjaga perdamaian dan stabilitas kawasan Pasifik.
“Kita adalah negara-negara Pasifik, dan kita memiliki kepentingan besar terhadap perdamaian serta stabilitas di kawasan ini. Terima kasih banyak kepada Presiden Dina Boluarte,” tutup Prabowo.DMS/DC