Jakarta (DMS) – PSV Eindhoven berhasil membalikkan keadaan dan menyingkirkan Juventus dari Liga Champions setelah menang 3-1 pada leg kedua babak playoff 16 besar di Stadion Philips, Eindhoven, Kamis dini hari WIB.
Dengan hasil ini, PSV melaju ke babak 16 besar dengan agregat 4-3, meski kalah 1-2 di leg pertama pekan lalu.
Gol-gol PSV tercipta melalui Ivan Perisic, Ismael Saibari, dan Ryan Flamingo, sementara Juventus hanya mampu membalas satu gol lewat Timothy Weah, menurut catatan resmi UEFA.
Dalam pertandingan ini, PSV menguasai 60 persen penguasaan bola dan mencatatkan 25 peluang, dengan 10 di antaranya tepat sasaran. Juventus, yang mencoba mengambil inisiatif menyerang lebih dulu, sempat mengancam lewat tendangan Randal Kolo Muani yang meleset.
PSV memecah kebuntuan pada menit ke-53 setelah umpan Noa Lang diteruskan dengan tendangan keras Ivan Perisic, mengubah skor menjadi 1-0. Tuan rumah semakin gencar menyerang dengan peluang-peluang dari Noa Lang dan Luuk de Jong, namun keduanya gagal membuahkan hasil.
Juventus berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-63 berkat gol Timothy Weah yang memanfaatkan bola rebound di kotak penalti PSV, membuat skor menjadi 1-1.
Meskipun PSV kembali tertinggal dalam agregat, mereka tidak menyerah dan berhasil mencetak gol kedua pada menit ke-74. Ismael Saibari menanduk bola umpan Luuk de Jong, mengubah skor menjadi 2-1.
Jelang akhir waktu normal, PSV hampir memperbesar keunggulan lewat tendangan Noa Lang, namun sepakannya berhasil digagalkan kiper Juventus, Michele Di Gregorio. Skor 2-1 bertahan hingga waktu normal berakhir, memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan.
Pada babak pertama extra time, PSV kembali tampil menekan dan berhasil memperbesar keunggulan pada menit ke-98. Ryan Flamingo menyambar bola rebound di kotak penalti Juventus, mengubah skor menjadi 3-1.
Juventus berusaha bangkit dan sempat menciptakan peluang lewat sundulan Nicolo Savona, namun kiper PSV, Walter Benitez, berhasil menepisnya.
Menjelang babak tambahan berakhir, PSV hampir memperbesar skor lewat tendangan Guus Til, namun lagi-lagi Di Gregorio berhasil menyelamatkan gawangnya. Skor 3-1 bertahan hingga akhir, mengantarkan PSV ke babak 16 besar Liga Champions.DMS/AC