Solo – Nama Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X berada di peringkat teratas survei bakal calon Wali Kota Solo yang digelar Jejaring Analiytics, Research and Communication Consulting (Jarcomm). Mangkunegara X memberikan tanggapannya terkait survei tersebut.
“Makasih, saya sangat apresiasi juga. Dari saya pokoknya makasih, ada dukungan, kesenangan terhadap kami dari berita tersebut, makasih pokoknya,” kata Mangkunegara X usai menggelar pertemuan dengan para pedagang di Pasar Burung Depok, Rabu (10/7/2024). Mangkunegara X menjawab pertanyaan soal namanya yang unggul dalam survei Pilkada Solo.
Sementara terkait pertemuannya dengan para pedagang di Pasar Burung Depok, penguasa Puro Mangkunegaran itu menyebut hanya bersilaturahmi. Dia menampik kedatangannya itu untuk memantapkan diri menghadapi Pilkada Solo.
“Nggak (mantapkan di Pilkada Solo), ini hanya silaturahmi saja,” bebernya.
Dia mengaku sempat bertemu dengan Ketua DPC Partai Gerindra Solo, Ardianto Kuswinarno, di acara Malam 1 Suro di Puro Mangkunegaran. Namun, pertemuan itu belum membahas mengenai rencana Pilkada Solo 2024.
“Kemarin pas Suro beliau hadir, sempat bicara sedikit, makasih ke beliau menyempatkan waktu untuk bertemu dan diskusi, sementara kita fokus di kegiatan Mangkunegaran dulu. Nanti pertemuannya kita lihat ya,” bebernya.
Mangkunegara X juga masih menampik saat ditanya kesiapan maju di Pilkada Solo. Namun, di sisi lain ia mengapresiasi namanya berada di wacana koalisi besar yang diinisiasi oleh Gerindra Solo.
“Saat ini belum ada (siap maju Pilkada Solo), Saya makasih dan syukuri jadi salah satu yang dipertimbangkan (koalisi besar),” tuturnya.
Diberitakan sebelumnya, Jejaring Analiytics, Research and Communication Consulting (Jarcomm) merilis hasil survei elektabilitas calon Wali Kota Solo lima bulan menjelang pelaksanaan Pilkada Solo 2024. Survei yang dilaksanakan pada 27 Juni sampai 2 Juli 2024 itu menyasar pemilih pemula atau Gen Z hingga Millenial antara umur 17 hingga 40 tahun.
Manajer Eksekutif Jarcomm, Yuhan Perdana, mengatakan survei Jarcomm dilaksanakan sejak 27 Juni-2 Juli 2024. Survei dilakukan dengan mewawancarai responden dilakukan dengan tatap muka sebanyak 500 responden Gen Z dan Milenial berusia 17-40 tahun yang dipilih melalui metode multistage random sampling. Sedangkan margin of error ± 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
“Di kalangan anak-anak muda atau kalangan Gen Z dan Milenial, Gusti Bhre (Mangkunegara X) menjadi pilihan pertama, kemudian disusul Pak Teguh, lalu selanjutnya Kaesang Pangarep,” ujarnya melalui keterangan tertulis yang diterima detikJateng, Jumat (5/7).DMS/AC