Berita Seram Bagian Barat – Masyarakat di kecamatan Alpaputy, desa Sumeith Pasinaro, mempertanyakan belum difungsikannya Tower Bakti untuk akses jaringan internet bagi masyarakat. Tower ini telah selesai dibangun pada tahun 2022 lalu.
Kepala desa Sumeith Pasinaro, Esau Lattu, mengatakan bahwa setelah selesai dibangun pada tahun 2020 dan dilakukan uji coba selama lebih dari satu pekan, tidak pernah lagi ada jaringan internet yang dapat diakses oleh masyarakat sampai saat ini.
Oleh karena itu, selaku kepala desa Sumeith Pasinaro, ia mewakili masyarakat untuk sangat berharap kepada pemerintah baik kabupaten, provinsi, maupun pemerintah pusat agar segera mengaktifkan Tower Bakti sehingga masyarakat dapat mengakses jaringan internet.
Esau Lattu mengatakan bahwa kebutuhan akan sarana internet saat ini sangat membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan, termasuk untuk mengetahui perkembangan dan informasi melalui jaringan internet.
Pembangunan Tower Bakti telah menghabiskan anggaran besar. Oleh sebab itu, seharusnya segera difungsikan untuk memenuhi kebutuhan akan akses internet, terutama bagi masyarakat yang berada di daerah terpencil.
Pendapat serupa juga disampaikan oleh Ketua BPD desa Sumeith Pasinaro, Ape Makotomarele. Ia mengungkapkan bahwa jaringan internet sangat membantu tugas pemerintahan desa dalam berkomunikasi dengan pusat kecamatan maupun kabupaten.
Ketidakberfungsian jaringan internet telah mengakibatkan keterlambatan dalam penanganan surat-surat pemerintahan, sehingga banyak kegiatan yang terlewatkan.
Popy Louhatapessy, warga desa Sumeith Pasinaro yang juga seorang tenaga pendidik di salah satu SD di desa tersebut, mengungkapkan keluh kesahnya mengenai belum difungsikannya Tower Bakti yang telah selesai dibangun di lokasi desa mereka.
Menurutnya, pemerintah harus lebih peka terhadap permasalahan ini. Bangunan Tower Bakti yang telah selesai dibangun tidak seharusnya dibiarkan tanpa difungsikan, terutama untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan akses internet.
Popy Louhatapessy juga menyatakan bahwa akses internet sangat dibutuhkan oleh siswa-siswi dalam penerapan kurikulum Merdeka di dunia pendidikan saat ini. Sebagai tenaga pendidik, ia sangat mengharapkan agar pemerintah segera mengaktifkan Tower Bakti agar masyarakat dapat mengakses internet.
Saat ini, pembangunan Tower Bakti di lokasi desa Sumeith Pasinaro telah selesai dan telah dilakukan uji coba akses internet. Namun, setelah itu akses tersebut dihentikan kembali tanpa alasan yang jelas, dan hingga saat ini belum difungsikan.DMS