Jakarta (DMS) – Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) memastikan stok beras dalam kondisi aman dan mencukupi.Selain itu, stok pupuk di sejumlah wilayah seperti Lampung Selatan juga disebut dalam kondisi aman.
Ia menyatakan bahwa stok beras nasional saat ini merupakan yang tertinggi sepanjang sejarah Indonesia.
“Untuk Natal dan Tahun Baru, stok beras melimpah dan aman. Saat ini, kita memiliki stok beras tertinggi sejak Indonesia merdeka. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir,” ujar Zulhas dalam kunjungan kerja ke Pabrik Pengolahan Beras dan Gudang Bulog di Bandar Lampung, Minggu (10/11/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Zulhas yang juga menjabat Ketua Umum PAN menambahkan bahwa teknologi canggih di pabrik Bulog mampu mengoptimalkan proses pengolahan dari gabah menjadi beras. Ia mendorong Bulog untuk menampung dan mengolah gabah sebanyak mungkin demi memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Teknologi di pabrik sudah bagus dan canggih. Sekarang tinggal optimalisasi agar bisa menampung dan mengolah gabah sebanyak-banyaknya untuk kebutuhan rakyat,” jelasnya.
Selain itu, Zulhas juga bertemu dengan petani dan pengelola kios pangan di Lampung Selatan untuk memastikan pasokan pupuk bagi para petani tercukupi. “Kami mendengar langsung masukan dari petani dan kios pupuk di wilayah ini. Di Lampung Selatan, tidak ada keluhan soal ketersediaan pupuk,” kata Zulhas.
Pemerintah, lanjutnya, berkomitmen meningkatkan sektor pangan melalui berbagai langkah, termasuk optimalisasi lahan sawah yang belum dimanfaatkan secara maksimal. “Optimalisasi sawah akan menjadi prioritas, memastikan lahan yang belum maksimal bisa dioptimalkan,” pungkasnya.DMS/DC