Berita Ambon – Pejabat (Pj) Walikota Ambon, Bodewin Wattmena menyoroti pentingnya keberlanjutan Kurikulum Merdeka Belajar karena mendongkrak mutu pendidikan nasional.
Hal ini disampaikan Pj Walkota pada Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024 di halaman Balaikota, Kamis, (2/05) pagi.
Pj. Walikota bertindak selaku inspektur upacara menyampaikan amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim yang menekankan peran penting Gerakan Merdeka Belajar dalam merubah paradigma pendidikan di Indonesia.
Sejak penerapan kurikulum merdeka belajar ilma tahun terakhir ini turut mempengaruhi perjalanan transformasi pendidikan di Indonesia.
Diakui bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem juga mengubah perspektif tentang proses pembelajaran.
Menurut Makarim perjuangan memimpin Gerakan Merdeka Belajar, tidak ter;epas dari berbagi tantangan termasuk peluang semakin menguatkan kesadaran akan pentingnya kemajuan pendidikan di Indonesia.
Nadiem Makarim yang sebentar lagi akan mengahiri masa tugas sebagai Mendikbudristek juga menyampaikan apresiasi atas perjuangan semua pihak dalam menjalankan Gerakan Merdeka Belajar, serta menitipkan amanah untuk melanjutkan perubahan yang telah dimulai.
Selain membacakan amanah Mendikbudristek Nadiem Makarim, Pj Walikota juga mengimbau seluruh insan pendidikan di kota Ambon memastikan keefektifan dan efisiensi dalam mencapai tujuan pendidikan di kota bertajuk Manise agar lebih baik kedepanya,
Hal ini seiring dengan capaian bidang pendidikan, dimana pemerintah kota Ambon melalui Dinas Pendidikan Kota Ambon dinobatkan sebagai yang terbaik di Provinsi Maluku untuk kategori tuntas Pratama, dengan predikat nilai 80.
Usai pelaksanaan upacara, Pj Walikota menggambarkan visi masa depan pendidikan dengan menegaskan kembali pesan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang konsep “Merdeka Belajar” ditekankan sebagai cara untuk memberikan kebebasan kepada setiap individu dalam mengejar ilmu pengetahuan sesuai minat dan potensi masing-masing. Terutama dalam menumbuhkembangkan kreatifitas dan inovasi para guru dan peserta didik.DMS