Berita Maluku Terkini Hari Ini
  • Berita Maluku
    • Berita Ambon
    • Berita Maluku Tengah
    • Berita Kabupaten Buru
    • Berita Buru Selatan
    • Berita Seram Bagian Barat
    • Berita Seram Bagian Timur
    • Berita Tual
    • Berita Kepulauan Kei
    • Berita Kepulauan Aru
    • Berita Kepulauan Tanimbar
    • Berita Maluku Barat Daya
  • Daerah
  • Nasional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hiburan
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Lifestyle
  • Station
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Berita Maluku Terkini - Radio DMS
No Result
View All Result

Polres Buru dan Tim SAR Intensifkan Pencarian 20 Korban Longsor di Gunung Botak

Radio DMS 1027FM by Radio DMS 1027FM
Tuesday, 11 March 2025
in Berita Kabupaten Buru, Berita Maluku
0
IMG 20250310 WA0065

Namlea, Buru (DMS) — Tim gabungan dari Polres Buru dan SAR Pos Namlea terus mengintensifkan pencarian terhadap 20 korban yang diduga masih tertimbun material longsor di lokasi tambang emas ilegal Gunung Botak, Desa Wamsait, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru, Sabtu (8/3/2025).

Kapolres Buru, AKBP Sulastri Sukidjang, menyatakan bahwa pencarian dilakukan guna memastikan jumlah pasti korban yang tertimbun.

Berita Lainnya

Aktivis Bersama OKP-Ormas Gotong Royong Bersih Pesisir Teluk Ambon dari Sampah 

Komisi II DPRD Ambon Dukung Kebijakan Larangan Pungut Biaya Seragam Sekolah 

Kemenag Malteng Susun Juknis Layanan Haji, Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan

Hingga kini, tim gabungan masih terus melakukan identifikasi dan pendataan kemungkinan adanya korban tambahan.

“Kami mengimbau kepada keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya agar segera melapor ke Polres Buru untuk mempermudah proses identifikasi lebih lanjut,” ujar AKBP Sulastri.

Bencana tanah longsor terjadi pada Sabtu pagi setelah bak penampungan air di area tambang jebol akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut.

Peristiwa ini mengakibatkan tujuh penambang emas ilegal ditemukan meninggal dunia, sementara enam orang lainnya mengalami luka-luka.

Dari tujuh korban meninggal dunia, lima di antaranya merupakan warga Maluku Utara yang telah dievakuasi ke daerah asal mereka, sementara dua korban lainnya telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Dava, Kecamatan Waelata.

Daftar Korban Meninggal Dunia:

Isra (51)

Sarbia (49) – Istri Isra

Iman (8) – Anak Isra dan Sarbia

Badrun (41)

Asni – Tukang masak di area tambang

Kelima korban di atas berasal dari Malifut, Kabupaten Halmahera Timur, dan Desa Tahane, Pulau Makian, Maluku Utara, telah dievakuasi ke daerah asal menggunakan speedboat milik Pemkab Buru.

Hendra (59) – Warga Desa Dava, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru

Sudin (41) – Warga Desa Dava, Kecamatan Waelata, Kabupaten Buru

Dua korban terakhir telah dimakamkan di TPU Desa Dava.

Daftar Korban Luka-luka:

Awi (40) – Warga Desa Debowae, Kecamatan Waelata (patah tangan kiri dan cedera pinggang, dirawat di Puskesmas Perawatan Waekasar).

Anak Beta (27) – Warga Desa Dava (luka di tangan kiri, menjalani pengobatan tradisional di Desa Oki Lama, Kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan).

Dedi Putabuga (39) – Warga Desa Dava (mengalami trauma akibat tertimbun material tanah).

Gio Putabuga (38) – Warga Desa Dava (sakit pada rahang dan mulut akibat tertimpa tanah longsor).

Ali Putabuga (27) – Warga Desa Dava (mengalami luka-luka pada kaki kiri).

Ecan Putabuga (28) – Warga Desa Dava (patah kaki kiri).

Kapolres Buru, AKBP Sulastri Sukidjang, menegaskan bahwa situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Buru tetap terkendali dan kondusif.(DMS)

Tags: berita ambonBerita MalukuBuruGunung BotakKorbanLongsorNamleaPencarianPolresTim SAR
Previous Post

Tiga Pemain Naturalisasi Resmi Jadi WNI, Siap Perkuat Timnas Indonesia

Next Post

Jembatan Rumadian – Dian Darat di Maluku Tenggara Kembali Ambruk

Berita Terkait

Sejumlah Pemuda dari berbagai OKP dan Ormas terlibat membersihkan sampah di sekitar pesisir pantai desa rumah tiga.
Berita Ambon

Aktivis Bersama OKP-Ormas Gotong Royong Bersih Pesisir Teluk Ambon dari Sampah 

Friday, 11 July 2025
Anggota Komisi II DPRD Ambon, Christianto Laturiuw.
Berita Ambon

Komisi II DPRD Ambon Dukung Kebijakan Larangan Pungut Biaya Seragam Sekolah 

Friday, 11 July 2025
Kepala Kantor Kemenag Maluku Tengah, Abdul Gani Wael.Foto: Mat
Berita Maluku Tengah

Kemenag Malteng Susun Juknis Layanan Haji, Dorong Peningkatan Kualitas Pelayanan

Friday, 11 July 2025
Rapat Persiapan HUT ke-17 Kabupaten Maluku Barat Daya.
Berita Maluku Barat Daya

Pemkab MBD Matangkan Persiapan HUT ke-17, Perayaan Digelar Sederhana

Friday, 11 July 2025
Pemuda dan Ormas Aru Menyampaikan keterangan Dukung Kunjungan Dubes Vatikan ke Kepulauan Aru.
Berita Kepulauan Aru

Pemuda dan Ormas Aru Dukung Kunjungan Dubes Vatikan ke Kepulauan Aru

Friday, 11 July 2025
Demo Depan kantor BWS Maluku, Massa Bakar Ban
Berita Ambon

Demo LIRA di Kantor BWS Maluku Ricuh, Aktivis Nyaris Dipukul

Thursday, 10 July 2025
Next Post
jem

Jembatan Rumadian - Dian Darat di Maluku Tenggara Kembali Ambruk

STREAMING


Download Aplikasi Radio DMS
Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon

 

Berita Maluku Terkini – Radio DMS

Portal berita yang menyediakan berita ambon, berita maluku, berita maluku hari ini, dan berita ambon hari ini aktual dan terpercaya.

MEDIA GROUP

  • DMS 102,7 FM Ambon
  • Carang TV Ambon
  • Duta 90,9 FM Ambon
  • Duta 98,7 FM Masohi
  • Ambon 96,8 FM Ambon

ALAMAT RADIO DMS

Studio & Kantor

JL. AY. PATTY No. 21, Lt. 2 AMBON, MALUKU 97124
Telp. : 0911-353325, 341900, 353329
Fax. : 0911-347423
Email : marketing@radiodms.com / emahaly@yahoo.com

 

 

  • Disclaimer
  • DMS MEGA Hits
  • DMS Trend 21
  • Home
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Station Radio Di Ambon
  • Tentang Kami

Copyright © 2024. Radiodms.com. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Berita Maluku
    • Berita Ambon
    • Berita Maluku Tengah
    • Berita Kabupaten Buru
    • Berita Buru Selatan
    • Berita Seram Bagian Barat
    • Berita Seram Bagian Timur
    • Berita Tual
    • Berita Kepulauan Kei
    • Berita Kepulauan Aru
    • Berita Kepulauan Tanimbar
    • Berita Maluku Barat Daya
  • Daerah
  • Nasional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hiburan
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Lifestyle
  • Station

Copyright © 2024. Radiodms.com. All rights reserved.