Berita Ambon – Sambut Hari Ulang Tahun ke-448 Kota Ambon, Pemerintah kota menggelar doa bersama untuk Ambon di Gereja Maranatha bagi ASN yang beragama Kristen dan di gedung Ashari bagi ASN yang beragama Islam.
Pelaksanaan kegiatan pada gedung gereja Maranatha diawali pada pagi hari dan dilanjutkan pada sore hari di gedung Ashari Ambon, pada Senin 04/09/2023.
Doa adalah berkat dan hak istimewa yang Tuhan anugerahkan kepada setiap orang percaya, demikian dikatakan penjabat walikota Ambon saat menyampaikan sambutannya pada acara doa bersama untuk Ambon di gedung gereja Maranatha.
Ucapan terima kasih disampaikan selaku penjabat walikota Ambon kepada semua yang telah hadir dalam kegiatan ini dengan penuh sukacita, untuk bersama-sama menyampaikan doa, karena doa adalah bagian dari fondasi yang kuat untuk membangun kesejahteraan dan kemajuan satu kota.
Tugas yang dijalankan ini, kata Bodewin, bukan hanya pekerjaan semata tetapi merupakan panggilan dan perutusan untuk berkontribusi dalam membangun kota Ambon lebih baik dan lebih maju, karena kota Ambon adalah rumah orang bersaudara dari berbagai latar belakang yang berbeda-beda.
Pada momentum doa bersama untuk Ambon di HUT kota Ambon ke-448, adalah doa yang menggabungkan berbagai kepercayaan dan keyakinan untuk bersama-sama berdoa agar Ambon menjadi tempat yang aman, damai, dan sejahtera bagi setiap warga kota Ambon.
Pada kesempatan itu, selaku penjabat walikota Ambon mengajak semua pemangku kepentingan di kota Ambon, terutama Aparatur Sipil Negara pada lingkup pemerintah kota Ambon, berserah diri pada Tuhan dan lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, termasuk mendengar aspirasi warga.
Selain itu, juga lebih meningkatkan kualitas pelayanan publik yang dilakukan dengan integritas, jujur, adil dalam tanggung jawab bersama, karena dengan kebersamaan segala permasalahan dan tantangan dapat dilewati sehingga menjadikan kota Ambon lebih maju ke depan.
Pelaksanaan kegiatan yang sama juga dilakukan pada lokasi gedung Ashari Ambon, di mana doa bersama untuk Ambon diikuti oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Ambon yang beragama Muslim yang diisi dengan doa tausiyah dan zikir.
Penjabat walikota Ambon Bodewin Wattimena usai menghadiri langsung kegiatan tersebut mengatakan doa tausiyah dan zikir yang dilaksanakan di gedung Ashari Ambon memberikan semangat untuk terus mendoakan kota Ambon menjadi lebih baik, maju, aman, serta nyaman.
Pelaksanaan doa bersama adalah kegiatan rutin yang diadakan oleh pemerintah kota Ambon pada setiap momen HUT kota Ambon, sebagai bentuk rasa syukur kepada Sang Pencipta akan berkah dan karunia yang diberikan untuk kota Ambon.
Khusus di HUT kota Ambon ke-448 tahun 2023 ini, pelaksanaan doa bersama untuk Ambon pada lokasi gedung gereja Maranatha digabungkan antara Protestan dan Katolik, di mana khotbah diantarakan oleh Pendeta Elifas T. Maspaitella yang juga adalah Ketua MPH GPM Maluku.
Sementara di doa bersama untuk Ambon pada lokasi gedung Ashari , pengantar Tausiyah oleh Ketua MUI Maluku, Abdulah Latuapo, dan membawakan doa dan zikir adalah Ustad Abdul Rahman Tuanaya.DMS