Masohi (DMS) – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati – Wakil Bupati Kabupaten Maluku Tengah, Andi Munaswir -Tina Tetelepta resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Maluku Tengah, Kamis (29/08).
Bapaslon Andi-Tina, sebelumnya mengikuti prosesi adat di rumah Raja Amahai. Dengan diiringi tarian cakalele serta melakukan konfoi mengelilingi kota Masohi dan tiba di Kantor KPU Maluku Tengah Pukul 14:00 WIT .
Saat mendaftar pasangan Andi-Tina didampingi Ketua tim pemenang Ruslan Hurasan dan Ketua DPC PDIP Malteng Zet Latukarlutu karena keduanya didukung koalisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Setelah diterima KPU, Andi-Tina bersama tim pemenangan menyampaikan berkas dukungan Partai, selanjutnya, KPU didampingi Bawaslu Malteng melakukan penelitian terhadap berkas dan dokumen pendaftaran.
KPU menyatakan semua berkas pasangan calon Andi-Tina telah lengkap. Namun demikian masih ada jeda waktu untuk perbaikan berkas.
Penelitian administrasi sendiri dijadwalkan setelah dilakukan pendaftaran, yakni terhitung mulai dari tanggal 29 Agustus hingga 2 September 2024.
Untuk proses perbaikan dokumen akan dilakukan seiring berjalannya penelitian administrasi, yakni sampai tanggal 7 September 2024.
Calon Bupati Andi Munaswir mengatakan pihaknya telah memenuhi semua persyaratan yang diamanatkan oleh ketentuan yang berlaku.
Dengan adanya dukungan Parpol kepada mereka di Pilkada Malteng Politisi Gerindra ini mengaku, hal itu menjadi harapan besar untuk memuluskan langka mereka sampai ditetapkan sebagai pasangan calon.
Andi meminta masa pendukung dan simpatisan menyukseskan pelaksanaan pilkada Malteng agar berlangsung dengan aman untuk menuju Pamhanunusa yang lebih baik kedepannya.
Diketahui Andi-Tina mendapat dukungan Parpol PKB dan PDIP untuk maju dalam Pilakda serentak November mendatang.DMS