Berita Ambon – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kota Ambon memastikan pembongkaran Gedung Putih, sepekan tuntas. Saat ini dua alat berat, telah dikerahkan untuk mempercepat proses dimulainya revitalisasi pasar tradisional modern Mardika.
Kepala PUPR Kota Ambon Melianus Latuihamallo menyebutkan, PUPR mengarahkan dua eksafator dan satu loder melakukan pembongkaran serta pembersihan lokasi r Gedung Putih.
Latuihamallo mengatakan, fokus utama Dinas PUPR yakni membongkar gedung dan lapak sekaligus membersihkan kawasan dari puing – puing bangunan di lokasi revitalisasi pasar modern.
“Sebentar sore dua eksafator dikerahkan untuk membongkar gedung sedangkan loder untuk pembersihan, dengan dua eksfator dan satu loder dipastikan satu minggu lokasi ini bersih” Kata Latuihamallo.
Pantauan Tim DMS di sekitar lokasi Gedung Putih, Kamis (24/06) pagi hingga siang hari, puluhan personil gabungan TNI/ POLRI dan Satuan Polisi Pamong Praja kota Ambon, mengamankan lokasi pembongkaran, guna memastikan seluruh proses berjalan dengan aman dan lancar.
Revitalisasi pasar tradisional Mardika kota Ambon, dibangun dengan konsep modern yang terintegrasi dengan areal komersial, untuk memudahkan masyarakat membeli kebutuhan pokok, sekaligus akses transportasi.
Bangunan Pasar Mardika Ambon bakal digarap lebih modern dengan tinggi empat lantai dimana tahap pertama pengerjaan dimulai Juni 2021.
Revitalisasi pasar multi-years itu dibangun dengan konsep empat lantai di atas lahan seluas 7,29 meter persegi, diperkirakan dapat menampung kurang lebih 2000, los dan kios jualan.
Lantai satu pasar itu, nantinya mampu menampung sebanyak 586 meja los pedagang, 20 unit kios, termasuk pos keamanan, musholla juga parkiran motor dan mobil.
Sedangkan Lantai dua terisi 742 unit meja los, lantai tiga akan dibangun 389 unit kios, dan lantai empat dibangun ruang dagang yakni kios 146 unit, los 104 unit, ruang pujasera masing- masing 10 dan 12 unit.
Pasar ini diharapkan dapat menampung pedagang yang selama ini berjualan di badan jalan, sehingga seluruh aktivitas jual beli berlangsung dengan baik.DMS