Berita Maluku Terkini Hari Ini
  • Berita Maluku
    • Berita Ambon
    • Berita Maluku Tengah
    • Berita Kabupaten Buru
    • Berita Buru Selatan
    • Berita Seram Bagian Barat
    • Berita Seram Bagian Timur
    • Berita Tual
    • Berita Kepulauan Kei
    • Berita Kepulauan Aru
    • Berita Kepulauan Tanimbar
    • Berita Maluku Barat Daya
  • Daerah
  • Nasional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hiburan
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Lifestyle
  • Station
No Result
View All Result
No Result
View All Result
Berita Maluku Terkini - Radio DMS
No Result
View All Result

KPK Beri Batas Waktu Pemkot Ambon Integrasikan Seluruh Sistem

Radio DMS 1027FM by Radio DMS 1027FM
Thursday, 29 February 2024
in Berita Ambon, Berita Maluku
0
KPK RI

Berita Ambon – Pemerintah Kota Ambon diberikan deadline hingga 31 Maret 2024, untuk segera mengintegrasikan semua sistem pada Pemerintah Kota Ambon terkoneksi secara menyeluruh dalam upaya mencegah kebocoran anggaran serta meningkatkan pendapatan daerah.

Demikian penegasan Ketua Satuan Tugas Korupsi dan Pungutan Suap (Korsup) KPK Wilayah V.3, Abdul Haris, usai rapat koordinasi pemberantasan korupsi bersama Pemerintah Kota Ambon, Kamis, 29 Februari 2024, bertempat di balai kota Ambon.

Berita Lainnya

Cegah Stunting, Pemkab Aru Gelar Aksi Bergizi di SMPN 2 Dobo

Unidjar Masohi Wisuda 137 Sarjana dari Dua Program Studi

Komisi IV DPRD Malteng RDP Bahas Kekurangan Obat RSUD Masohi

Dijelaskan Abdul Haris, Monitoring Center for Prevention (MCP) merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh KPK untuk melakukan monitoring capaian kinerja program pencegahan korupsi melalui perbaikan tata kelola pemerintahan pada setiap daerah di Indonesia, termasuk kota Ambon.

Dari hasil evaluasi yang dilakukan, pihaknya menemukan masih banyak sistem digitalisasi pada Pemerintah Kota Ambon yang hingga saat ini belum terintegrasi satu dengan lainnya, di antaranya data perizinan pajak dengan Badan Pertanahan (BPN), termasuk juga OPD yang memberikan pendapatan bagi daerah.

Selain mencegah kebocoran anggaran dan meningkatkan pendapatan daerah, kegiatan monitoring juga untuk memastikan bahwa Pemerintah Daerah dapat melayani diri sendiri. Dengan harapannya agar anggaran belanja modal Pemda mencapai 70% dengan 30% sisanya dialokasikan untuk keperluan lainnya, namun kondisi saat ini menunjukkan bahwa target tersebut belum tercapai.

Oleh karena itu, selaku Ketua Satuan Tugas Korupsi dan Pungutan Suap (Korsup) Wilayah V.3, memberikan batas waktu hingga 31 Maret 2024, kepada seluruh perangkat OPD yang ada di Pemerintah Kota Ambon untuk dapat segera melakukan pembenahan untuk mengintegrasikan sistem pada setiap OPD terkoneksi secara menyeluruh.

Jika batas waktu yang diberikan tidak ada perkembangan dan perubahan, maka pihaknya akan melapor kepada Walikota untuk memberikan sanksi terhadap aparat yang terkait di setiap OPD, sehingga dapat segera dilakukan perbaikan secepatnya.

Sementara itu, Asisten III Administrasi Umum Sekretariat Kota Ambon, Robby Sapulette, memastikan akan segera dilakukan evaluasi dari beberapa catatan penting yang harus diselesaikan, yaitu integrasi sistem dalam rangka optimalisasi penerimaan daerah antar lintas internal dan eksternal Pemerintah Kota Ambon.

Sapulette optimis target waktu yang diberikan oleh tim KPK akan dapat diselesaikan sebelum 31 Maret 2024 nanti, pada setiap OPD, terutama OPD pengumpul pajak daerah.

Seperti diketahui, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berupaya melakukan pencegahan korupsi pada pemerintah daerah melalui perbaikan sistem, salah satunya melalui MCP (Monitoring Center for Prevention).

MCP merupakan sebuah aplikasi atau dashboard yang dikembangkan oleh KPK untuk melakukan monitoring capaian kinerja program pencegahan korupsi, melalui perbaikan tata kelola pemerintahan yang dilaksanakan pemerintah daerah di seluruh Indonesia.

MCP memiliki 8 cakupan intervensi, yaitu perizinan, pengadaan barang dan jasa, perencanaan dan penganggaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), pengawasan Aparat Pengawas Internal Pemerintah (APIP), manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN), manajemen aset daerah, optimalisasi pajak daerah, dan tata kelola keuangan desa.DMS

Tags: berita ambonBerita MalukuIntegrasi SistemKota Ambonkpk riPemkot AmbonWalikota Ambon
Previous Post

Pemda Maluku Tengah Pastikan 11 Kebutuhan Pokok Tersedia Jelang Ramadhan

Next Post

Polisi Menjemput Gus Samsudin karena Khawatir Melarikan Diri

Berita Terkait

WhatsApp Image 2025 06 17 at 14.12.03 1
Berita Kepulauan Aru

Cegah Stunting, Pemkab Aru Gelar Aksi Bergizi di SMPN 2 Dobo

Tuesday, 17 June 2025
Image1 14
Berita Maluku Tengah

Unidjar Masohi Wisuda 137 Sarjana dari Dua Program Studi

Tuesday, 17 June 2025
Image3 10
Berita Maluku Tengah

Komisi IV DPRD Malteng RDP Bahas Kekurangan Obat RSUD Masohi

Tuesday, 17 June 2025
Image6 2
Berita Ambon

Dishub Ambon Razia Jam Operasional dan Uji Kelayakan Mobil Kontainer

Tuesday, 17 June 2025
Image5 5
Berita Ambon

Komisi I DPRD Ambon Komit Perjuangkan Hak Buruh

Tuesday, 17 June 2025
Image5 4
Berita Ambon

Kejari Ambon Eksekusi Empat Terpidana Penggelapan Dana BPR Modern Express Rp73 Miliar

Monday, 16 June 2025
Next Post
Polisi membawa Gus Samsudin untuk diperiksa di Polda Jatim

Polisi Menjemput Gus Samsudin karena Khawatir Melarikan Diri

STREAMING


Download Aplikasi Radio DMS
Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon Berita Maluku Ambon dan Radio Di Ambon

 

Berita Maluku Terkini – Radio DMS

Portal berita yang menyediakan berita ambon, berita maluku, berita maluku hari ini, dan berita ambon hari ini aktual dan terpercaya.

MEDIA GROUP

  • DMS 102,7 FM Ambon
  • Carang TV Ambon
  • Duta 90,9 FM Ambon
  • Duta 98,7 FM Masohi
  • Ambon 96,8 FM Ambon

ALAMAT RADIO DMS

Studio & Kantor

JL. AY. PATTY No. 21, Lt. 2 AMBON, MALUKU 97124
Telp. : 0911-353325, 341900, 353329
Fax. : 0911-347423
Email : marketing@radiodms.com / emahaly@yahoo.com

 

 

  • Disclaimer
  • DMS MEGA Hits
  • DMS Trend 21
  • Home
  • Kontak Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Privacy Policy
  • Station Radio Di Ambon
  • Tentang Kami

Copyright © 2024. Radiodms.com. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Berita Maluku
    • Berita Ambon
    • Berita Maluku Tengah
    • Berita Kabupaten Buru
    • Berita Buru Selatan
    • Berita Seram Bagian Barat
    • Berita Seram Bagian Timur
    • Berita Tual
    • Berita Kepulauan Kei
    • Berita Kepulauan Aru
    • Berita Kepulauan Tanimbar
    • Berita Maluku Barat Daya
  • Daerah
  • Nasional
  • Politik
  • Ekonomi
  • Hiburan
  • Hukum
  • Olah Raga
  • Lifestyle
  • Station

Copyright © 2024. Radiodms.com. All rights reserved.