Masohi (DMS) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Maluku Tengah periode 2024-2029 menggelar rapat paripurna perdana. Paripurna tersebut disepkati pembentukan 8 fraksi, Pansus Tatib dan Pansus Kode Etik
Rapat paripurna dihadiri oleh 40 anggota DPRD dengan agenda pembentukan dan penetapan Fraksi-fraksi DPRD Maluku Tengah masa jabatan 2024-2029 itu dipimpin Ketua Sementara DPRD Maluku Tengah Herry Men Carl Haurissa .
Haurissa mengatakan, rapat paripurna digelar untuk memperkuat posisi fraksi. Nama-nama keanggotaan fraksi adalah nama yang sudah diusulkan oleh partai masing-masing.
Setelah rapat tersebut, kalangan dewan harus bergerak cepat, dengan segera membentuk fraksi-fraksi. Pembentukan fraksi-fraksi ini diharapkan dapat mempercepat proses kerja dewan dan memudahkan anggota dalam berkoordinasi dengan Sekretariat.
DPRD Maluku Tengah selanjutnya kembali menjadwalkan rapat paripurna dengan agenda pengesahan komposisi alat kelengkapan dewan meliputi komposisi komisi-komisi, Badan Anggaran (Banggar), Badan Kehormatan (BK), Bapemperda, dan pimpinan dewan definitive.
Haurissa berharap pentingnya sinergi dan kekompakan di antara anggota DPRD sebagai pondasi untuk membangun kerjasama yang solid di antara sesama, tetap menjaga marwah lembaga DPRD dan menjalankan amanah rakyat dengan sebaik-baiknya.
Tidak hanya itu, politi partai Gerindra ini juga mengajak seluruh anggota DPRD untuk terus menjaga komunikasi yang baik dengan semua pihak, termasuk masyarakat yang mereka wakili.
Dengan dimulainya rapat paripurna perdana ini, DPRD Kabupaten Maluku Tengah periode 2024-2029 menegaskan komitmen mereka untuk bekerja keras, berpihak kepada rakyat, dan membawa perubahan positif bagi Bumi Pamahanunusa untuk lebih maju lima tahun ke depan.DMS